Mengenal Visual Basic 6.0 Lebih Dalam dari Sebelumnya



Mari bersemedi dan mengenal Visual Basic "lebih dalam dari sebelumnya", "lebih dalam dari sebelumnya", "lebih dalam dari sebelumnya" ini kata-kata seorang pesulap illusionis Romy Rafael yang memiliki nama asli Romy Tunggul Widodo yang kadang diulang-ulang untuk mensugesti orang-orang yang dihipnotisnya. 
Belajar adalah proses memasukkan informasi ke dalam fikiran dengan cara  yang berbeda-beda antara satu jiwa dengan jiwa  lainnya. Belajar memerlukan renungan dalam ketenangan jiwa agar ia menjadi informasi yang melekat yang kapan saja dibutuhkan dapat didownload  dan didisplay dengan cepat melalui ingatan, penjelasan melalaui kata-kata dan tulisan. Itulah sebuah proses pembelajaran bermakna. 
Coba perhatikan gambar berikut ini...
 Begitu banyak yang harus di hafal, padahal dapat disederhanakan seperti gambar berikut ini.

Atau Anda dapat menyederhanakan dengan cara sendiri. Pada bagian atas sekali adalah judul dari sebuah projek yang kita buat,  dikenal dengan nama Title Bar. Dibawah TitleBar ada menu-menu yang berjejer dari kiri ke kanan dikenal dengan nama MenuBar. Dibawah MenuBar  terdapat berbagai icon-icon yang memiliki fungsi-fungsi tertentu dikenal dengan nama ToolBar. Pada bagian kiri terdapat kumpulan alat-alat atau komponen yang digunakan dalam mendesain program dikenal dengan nama ToolBox. Pada bagian tengah terdapat Projek Container Window dproan Form1 sebagai tempat area kerja Anda. Pada bagian kanan terdapat Kotak Project Explorer Window untuk melihat struktur program dan form yang sedang aktif. Juga terdapat kotak Properties untuk mengontrol setting semua objek-objek yang digunakan pada Form. 
....Silahkan menghayal dengan cara Anda masing-masing. 

Paling tidak berusahalah mengingat sebanyak mungkin informasi yang pernah Anda lihat!
Jangan teori meluluh ah...ayo kita latihan lagi!
Mari kita membuat desain iterface program seperti berikut ini.
Seharusnya tanpa melihat tabel propertiesnya Anda sudah dapat menyebutkan ada berapa objek yang terdapat pada form ini.
Mungkin Anda benar, ada 3 buah label, 3 buah TextBox dan 3 buah Button.  Lanjut....
 
Coba perhatikan!  apa Anda tahu.. apa yang kurang dalam tabel properties di atas?  mmmhhh!
Selanjutnya  ketikan kode program berikut ini:
Sebagai petunjuk perhatikan semua komponen pada Private Sub yang ada pada listing tersebut. Pasti Anda tahu dibagian mana code itu akan diletakkan. Tetapi jika Anda gagal tidak usah khawatir sebaiknya Anda membaca terlebih dahulu materi selanjutnya tentang Tipe Data dan Variabel.


Comments

Popular posts from this blog

Percabangan dan Perulangan Pada Visual Basic 6.0

Variabel Visual Basic 6.0

Virus Ground Vs Triad-Madu Tiga